Bahas Dana TDF dan Sisa DAK, Bupati Barut Pimpin Konsultasi dan Koordinasi Intensif di DJPK Kemenkeu

- Jurnalis

Kamis, 23 Oktober 2025 - 18:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KONSULTASI DAN KOORDINASI-Bupati Barito Utara, H Shalahuddin, memimpin langsung jajaran Pemkab Barito Utara dalam kegiatan Konsultasi dan Koordinasi intensif di Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK) Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Jakarta, pada Kamis (23/10/2025).

TEWENEWS, JAKARTA – Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin, ST., MT., memimpin langsung jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Utara dalam kegiatan Konsultasi dan Koordinasi intensif di Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK) Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Jakarta, pada Kamis (23/10/2025).

Pertemuan penting ini berfokus pada mekanisme penggunaan dan penarikan Dana Treasury Deposit Facility (TDF) Tahun 2025, serta penyelesaian sisa-sisa Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik** dari tahun anggaran sebelumnya.

Bupati Shalahuddin hadir bersama Kepala BPKAD Ismael Marzuki, Kepala Dinas Pendidikan Syahmiluddin A Surapati, dan Kepala Dinas PUPR Kabupaten Barito Utara M Iman Topik. Rombongan tersebut diterima dengan baik oleh jajaran Kemenkeu, di antaranya perwakilan dari Direktorat Dana Transfer Umum (Dit. DTU) seperti Matheus Agus (JF Ahli Utama), Jack Subarja (JF Ahli Muda), dan Sukma F (Pelaksana), serta dari Direktorat Dana Transfer Khusus (Dit. DTK) yaitu Saddam Husein (JF Ahli Muda) dan Febri Arga P (Pelaksana).

Baca Juga :  Hadiri Peringatan HSP ke 97 di Sukamara, Wabub Felix Ajak Generasi Muda Jaga Persatuan

Dalam kesempatan tersebut, Bupati H Shalahuddin menjelaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memastikan seluruh proses penarikan dan penggunaan dana berjalan sesuai regulasi dan dapat memberikan manfaat optimal bagi masyarakat Barito Utara.

“Koordinasi ini kami lakukan untuk berkonsultasi langsung dengan pihak Kementerian Keuangan mengenai mekanisme penarikan dan penggunaan Dana Treasury Deposit Facility (TDF) Tahun 2025, agar pelaksanaannya sesuai ketentuan terbaru dalam Keputusan Menteri Keuangan Nomor 1/KM.7/2025,” jelas Bupati H Shalahuddin.

Baca Juga :  DKPP Barito Utara Gelar Temu Teknis Pembudidaya Ikan 2025 di Kelurahan Jambu

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa pihaknya juga membahas rencana anggaran, verifikasi dokumen pendukung penarikan TDF, serta rencana penggunaan sisa-sisa DAK Fisik tahun sebelumnya.

“Kami ingin memastikan seluruh proses, mulai dari penyusunan hingga pelaksanaan, dapat berjalan lancar, akuntabel, dan tepat sasaran sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tegasnya.

“Harapan kami, dengan koordinasi yang baik bersama DJPK, pengelolaan Dana TDF dan sisa DAK Fisik ini dapat mengoptimalkan pembangunan infrastruktur dan layanan publik di Kabupaten Barito Utara,” pungkas Bupati Shalahuddin.

Pertemuan ini menjadi bagian dari upaya Pemkab Barito Utara dalam memperkuat sinergi dengan pemerintah pusat guna memastikan transparansi, efisiensi, dan efektivitas dalam pengelolaan keuangan daerah untuk mendukung pembangunan yang berkelanjutan.(AP)

Berita Terkait

Aparat Keamanan Akan Tindak Tegas Gangguan Keamanan Festival Babukung dan Lamandau Expo 2025
Pemkab Bartim Gelar Rakor dan Penghargaan Posyandu-Desa 2025
Bapenda Barito Timur Gelar Sosialisasi Lintas Sektor untuk Perkuat Tata Kelola Pajak dan Perizinan Daerah
Selama Tiga Hari, Disnakertranskop UKM Barut Gelar Pelatihan Kewirausahaan Koperasi Merah Putih
Pimpin Apel Pagi di Dinas PUPR, Shalahuddin Tekankan Disiplin dan Percepatan Pembangunan Infrastruktur
Bupati Instruksikan Dinas PUPR Barito Utara Lakukan Kajian Teknis Penanganan Banjir Berkelanjutan
Bupati Lamandau Ajak Wisatawan Meriahkan Karnaval Babukung
Ditengah Isu Efisiensi Anggaran, H Taufik Nugraha Desak Pemkab Hentikan  Pengadaan Mobil Dinas
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 5 November 2025 - 10:18 WIB

Aparat Keamanan Akan Tindak Tegas Gangguan Keamanan Festival Babukung dan Lamandau Expo 2025

Rabu, 5 November 2025 - 07:51 WIB

Pemkab Bartim Gelar Rakor dan Penghargaan Posyandu-Desa 2025

Rabu, 5 November 2025 - 07:49 WIB

Bapenda Barito Timur Gelar Sosialisasi Lintas Sektor untuk Perkuat Tata Kelola Pajak dan Perizinan Daerah

Selasa, 4 November 2025 - 18:55 WIB

Selama Tiga Hari, Disnakertranskop UKM Barut Gelar Pelatihan Kewirausahaan Koperasi Merah Putih

Selasa, 4 November 2025 - 18:51 WIB

Pimpin Apel Pagi di Dinas PUPR, Shalahuddin Tekankan Disiplin dan Percepatan Pembangunan Infrastruktur

Berita Terbaru

BARITO TIMUR

Pemkab Bartim Gelar Rakor dan Penghargaan Posyandu-Desa 2025

Rabu, 5 Nov 2025 - 07:51 WIB