TEWENEWS, Tamiang Layang — Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Barito Timur menggelar syukuran atas penganugerahan gelar Pahlawan Nasional kepada Jenderal Besar H. M. Soeharto bersama sembilan tokoh lainnya oleh Presiden Prabowo Subianto.
Kegiatan syukuran tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPD Partai Golkar Barito Timur, H. Supriatna, S.Pd., M.M., dan dihadiri jajaran pengurus, simpatisan, serta tamu undangan lainnya di kantor DPD Golkar Barito Timur, Selasa (11/11/2025).
Dalam wawancara usai acara, H. Supriatna menyampaikan bahwa kegiatan syukuran ini merupakan tindak lanjut dari instruksi DPP Partai Golkar kepada seluruh jajaran pengurus daerah di Indonesia.
“Jenderal Besar H. M. Soeharto merupakan pembina sekaligus pendiri Partai Golkar. Kami sebagai kader dan pengurus merasa sangat bahagia serta bangga atas penganugerahan gelar Pahlawan Nasional ini,” ujar Supriatna.
Ia menambahkan, jasa dan perjuangan Jenderal Besar Soeharto terhadap bangsa Indonesia sangat besar, sehingga sudah selayaknya beliau mendapat gelar tersebut.
“Kalaupun sebelumnya ada pro dan kontra, namun dengan ditetapkannya secara resmi oleh Presiden Prabowo melalui berbagai pertimbangan, maka hal itu seharusnya tidak diperdebatkan lagi. Kini beliau telah sah menjadi Pahlawan Nasional,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Partai Golkar juga menyampaikan rasa terima kasih dan doa agar almarhum Jenderal Besar H. M. Soeharto diterima di sisi Allah SWT, serta agar para kader Golkar diberi kekuatan untuk melanjutkan perjuangan beliau.
Supriatna mengingatkan kembali berbagai program monumental yang digagas Soeharto semasa memimpin Indonesia, seperti pembangunan SD Inpres di seluruh pelosok negeri untuk memberantas buta huruf, serta pendirian Puskesmas, Posyandu, dan program Keluarga Berencana (KB) guna meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
“Tidak kalah penting, di masa kepemimpinan beliau pula Indonesia mencapai swasembada pangan. Itu menunjukkan perhatian besar beliau terhadap pertanian dan kesejahteraan rakyat,” pungkas Supriatna.
(Ahmad Fahrizali)









